Home » , » Hiasan di Dinding Bisa Pompa Semangat

Hiasan di Dinding Bisa Pompa Semangat


DENGAN sedikit warna dan imajinasi, Anda bisa mengubah dinding rumah Anda tampil lebih menarik sekaligus memberikan semangat dalam kehidupan Anda. Ada cara yang tidak begitu mahal dan sederhana untuk menambahkan semangat lebih pada dinding Anda.

a. Cerahkan dinding Anda dengan lukisan kanvas.
Jadi, jika Anda memiliki sebuah karya seni, tampilkanlah. Pilih tempat yang tepat untuk menampilkannya sehingga menjadi pusat daya tarik. Jika Anda tidak memiliki dana untuk membeli lukisan seni asli, beli saja yang berupa cetakan dan hiasi dengan bingkai bergaya, ini dapat mengubah tampilan.

b. Merangkai memori.
Memori dapat menambah keintiman dalam ruangan Anda. Coba buka lagi album foto keluarga favorit Anda. Pilih yang terbaik lalu atur sedemikian rupa untuk membawa sentuhan pribadi pada ruangan. Untuk menjadi sedikit berbeda dan kreatif, tulislah puisi favorit Anda pada kertas buatan tangan yang bagus dan kemudian dibingkai. Anda juga dapat membuat kolase dari lukisan anak-anak Anda dan kemudian dibingkai untuk digantung di dinding.

c. Rak model terkini
Semakin beragam dan tersedia juga rak berwarna-warni dalam berbagai bentuk. Namun jika Anda memiliki rak biasa, catlah dengan warna-warna hangat dan motif yang berbeda. Susun buku-buku favorit Anda, DVD, dan pernak pernik di rak. Lalu, lihatlah efek yang berbeda pada ruangan Anda.



 
Support :Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HLOWBOS - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger